Eksistensi Manusia

Diksi bahasa tak ubahnya mata
Indera terpenting yang mesti ada
Kala jemarimu menarikan aksara
Di atas perkamen dasa warsa

Wanita tak ubahnya diksi bahasa
Andaikata ia tak dicipta, tak 'kan ada dunia
Tak ada kau, aku, apalagi kita
Andaikata ia tak tercipta, kita masih bebas menari di surga

***

Kediri, 01 Februari 2019
Dymar Mahafa

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

What Do You Think About English Subject At School?

Lara dan Alam Lain

Kanvas Kata Kita: Dari Dymar, Oleh Dymar, Untuk Hiday Nur